Pages

Sabtu, 01 Mei 2010

Van Persie Jadi Bidikan Terakhir Barcelona

VIVAnews - Barcelona tampaknya akan megubah target setelah sulit mendapatkan kapten Arsenal Cesc Fabregas. Rencananya, El Barca akan membidik pemain Arsenal lainnya, yakni penyerang Robin Van Persie.

Kontrak Van Persie bersama Arsenal sebenarnya sampai 2014. Pemian asal Belanda itu selama di Emirates Stadium dibayar sekitar 80 ribu poundsterling per pekan atau sekitar Rp1,3 miliar.

Selama ini ada empat pemain yang sudah disangkut-pautkan dengan Barca. Mereka di antaranya duo Arsenal, David Silva dan David Villa. Keempat pemain itu akan menjadi bidikan musim panas untuk bermain di Camp Nou.

Sedangkan Fabregas sebenarnya terus dikaitkan dengan calon Presiden Barcelona, Sandro Rosell. Namun, nampaknya sang nahkoda Pep Guardiola tidak membutuhkan tenaga kapten The Gunners tersebut.

Seperti dilansir dari Goal, Sabtu 1 Mei 2010, rencana Barcelona untuk membidik dua pemain Valencia itu tampaknya juga sulit terwujud. Sebab, El Che tidak akan melepas kedua pemainnya pada musim panas nanti.

Karena itu, bidikan terakhir Barca adalah Van Persie. Alasannya, tiga nama yang menjadi incaran awal yaitu Silva, Villa dan Fabregas sulit terwujud.

Sumber: vivanews.com

0 komentar:

Posting Komentar